Kapasitas produksi Asphalt Finisher

Kapasitas produksi Asphalt Finisher menurut Peraturan menteri pekerjaan umum dan perumahan rakyat republik indonesia nomor 28/PRT/M/2016 tentang pedoman analisis harga satuan pekerjaan bidang pekerjaan umum adalah sebagai berikut

asphalt finisher
asphalt finisher

Data sesuai dengan spesifikasi teknis alat, contoh:.

  • Kapasitas hopper, Cp = V = 10 ton,
  • Tenaga penggerak, Pw = 72,4 HP.
  • Kapasitas lebar penghamparan, b = 3,15 m,
  • Kapasitas tebal penghamparan, t = 0,25 m (maksimum),
  • Kecepatan menghampar, v = 5,00 m/menit.

Kapasitas produksi / jam: Q =V x b x 60 x Fa x t x D1; ton
Kapasitas produksi / jam: Q =V x b x 60 x Fa x t; m³.
Kapasitas produksi / jam: Q =V x b x 60 x Fa; m².

KETERANGAN:

V adalah kecepatan menghampar; (4 – 6) m/menit; m/menit ,

Fa adalah faktor efisiensi alat AMP (diambil kondisi paling baik, 0,83)

b adalah lebar hamparan; (3,00 – 3,30) m; meter,

D1 adalah berat isi campuran beraspal, ton/m³.

t adalah tebal, m.